PELATIHAN PACKAGING PRODUK OLAHAN EMPON-EMPON
Dosen agribisnis UPN Veteran Yogyakarta berjumlah 6 orang melakukan kegiatan pengabdian masyarakat di Padukuhan Ngalian, Kabupaten Sleman, Yogyakarta. Pelatihan mengenai packaging produk olahan empon - empon kepada Kelompok Tani Mekar. Empon - empon merupakan salah satu produk unggulan daerah Ngalian.
Pengemasan produk terdiri dari pengemasan primer, skunder, dan tersier. Pengemasan primer merupakan pengemasan dasar sesuai dengan peruntukkannya. Skeunder adalah pengemasan lapisan tambahan untuk keamanan produk. Sedangkan tersier dengan pengembangan kreasi pengemasan. Edukasi mengenai informasi produk juga diberikan untuk meningkatkan standar produk. Hal terpenting adalah bahan untuk pengemasan ramah lingkungan.
Kegiatan dilakukan oleh Paksi Mei Penggalih, Ratih Setyowati, Herdiana Anggrasari, Yudhistira Saraswati, Zulfa Nur Aliatun, dan Ardela Nurmastiti pada Sabtu (29/07).
Pelatihan ini merupakan bagian dari upaya pengembangan produk empon - empilon dari segi pemasaran. "Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas produk dengan pengemasan sesuai peruntukannya. Di samping itu pengemasan yang menarik dapat menambah nilai jual produk" ujar Paksi Mei Penggalih, selaku koordinator kegiatan pengabdian.
Di sisi lain Ketua Kelompok Tani Mekar, Sugiyono menngapresiasi kegiatan ini dan berharap dapat diterapkan oleh para anggotanya. "Kami mengucapkan terimakasih untuk kegiatan ini. Semoga yang disampaikan dapat diterapkan. Kami berharap selanjutnya bisa dilakukan asesment terhadap biaya dan nilai jual terhadap inovasi yang diberikan"
[HA]